top of page
Gambar penulisADBMI Foundation

Sudah 5 Tahun Kita Bekerjasama, Bukan Lagi Sekedar Pekerjaan Tapi Persahabatan

adbmi.org Terhitung semenjak 5 tahun lalu tepatnya di tahun 2018 sebelum terjadinya Gempa Lombok, kita memulai bekerjasama dalam kepedulian terhadap Pekerja Migran Indonesia (PMI) dengan basis data Kabupaten Lombok Timur.

Seiring berjalannya waktu hingga saat ini, banyak hal yang terjadi, wawasan kami sebagai Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) yang cukup kecil jika dibandingan dengan AWO International yang merupakan sebuah LSM besar di Jerman, ditingkatkan.

Tidak kami pungkiri yang awalnya hanya terikat sebagai kerjasama, lama kemudian terikat secara emosional. Tidak sedikit pengatahuan kami ditingkatkan dari program-program yang sudah terlaksana.

Photo: Kantor ADBMI Official dulu hingga sekarang masih kokoh berdiri


Bangunan yang dulu tempat kita bertemu juga masih kokoh hingga sekarang, walau hanya terbuat dari bambu. Sangat senang rasanya kita masih bisa bekerjasama hingga sekarang dimana semuanya telah berubah dari sebelumnya pada saat awal kita jumpa.

Tim ADBMI sekarang sedang dikembangkan ke arah yang lebih global melalui teknologi digital, sehingga kegiatan kami di sini bisa dipantau dari sudut dunia manapun. Kemampuan saat ini kami kembangkan tidak lain berkat semua hal yang sudah kami terima. Kami manfaatkan sampai titik maksimal.

Photo: Meet up bersama Tim ADBMI


0 tampilan0 komentar

Postingan Terkait

Lihat Semua

Comentarios

Obtuvo 0 de 5 estrellas.
Aún no hay calificaciones

Agrega una calificación
bottom of page